Resep Es Permen Karet Bubble Gum (Bubblegum Frappucino) Sederhana Spesial Asli Enak. Minuman kekinian viral di Surabaya, Jawa Timur (JATIM) konon katanya bisa meraup omset jutaan rupiah per hari, wow amazing!!. resep es sirup permen karet Jalan Sidodadi Baru Ampel kota Surabaya, Jawa Timur saking terkenalnya sampai-sampai sudah menjadi minuman khas Surabaya modifikasi ala cafe restoran.
Gambar Es Permen Karet Bubble Gum |
Minuman segar bercita rasa permen karet ini gampang dibuat sendiri di rumah. Cara Membuat Syirup Es Permen Karet. Berikut kumpulan rahasia aneka kreasi dan variasi olahan resepi ais permen karet (Bubblegum Frappucino) sajian sedap istimewa lengkap dengan cara bikin sendiri di rumah ala rumahan (Homemade) step by step anti gagal yang simple, mudah dan praktis untuk konsumsi sendiri maupun untuk jualan ide usaha bisnis minuman es kekinian modern. Inspirasi minuman buka puasa Ramadhan.
RESEP ES PERMEN KARET BUBBLEGUM
Resep By : Endeus TV (Versi yang lebih enak dengan topping Whipped Cream)
BAHAN :
SIRUP BLUE BUBBLEGUM :
- 400 ml susu cair
- 400 gram es batu
- 1 sdt essence bubblegum
- 1/4 sdt pewarna biru muda
- 2 scoop es krim vanilla
- 50 ml sirup gula
SIRUP PINK BUBBLEGUM :
- 400 ml susu cair
- 400 gram es batu
- 1 sdt essence bubblegum
- 1/4 sdt pewarna merah muda
- 2 scoop es krim vanilla
- 50 ml sirup gula
BAHAN TOPPING :
- Whipped cream semprot
- Fruit loops
- Sprinkles warna-warni
CARA MEMBUAT ES PERMEN KARET BUBBLEGUM :
- Cara Membuat Sirup Blue bubblegum : Masukkan ke dalam blender, susu cair, es batu, essence bubble gum, pewarna biru muda, dan es krim vanilla. Proses hingga rata. Tambahkan sirup gula, blender kembali hingga rata. Tuangkan ke dalam 2 buah gelas saji.
- Cara Membuat Sirup Pink bubblegum : Masukkan ke dalam blender, susu cair, es batu, essence bubblegum, pewarna merah muda, dan es krim vanilla. Proses hingga rata. Tambahkan sirup gula. Tuangkan ke dalam gelas saji di atas blue bubblegum.
- Saran atau Cara Penyajian : Semprotkan whipped cream di atas frappuccino. Tambahkan fruit loops dan sprinkles sesuai selera.
- Sajikan segera.