Resep Beef Bulgogi 100% halal Sederhana Spesial Asli Korea Selatan Enak. Masakan Korea ala negeri ginseng ini bikin selera makan kita-kita meningkat pasalnya ini sajian sedap banget coi. Bahan-bahannya gampang ditemukan di pasar tradisional maupun supermarket apalagi hypermart seperti mataharimall, carrefour, yogya/griya, borma, hero swalayan, dll yang sangat lengkap khususnya di Indonesia. Bagaimana siap untuk membuat Korean Beef Bulgogi mudah?. Selain bulgogi daging sapi Anda bisa menggantinya dengan resep bulgogi chicken atau bulgogi ayam. Biasanya bulgogi dibuat sebagai campuran untuk rice bowl. Rasanya cukup unik yakni perpaduan antara rasa gurih dan pedas menjadi satu.
Gambar Korean Beef Bulgogi Bowl |
Bulgogi adalah sajian BBQ daging khas korea Korean Marinated BBQ Beef. Daging yang digunakan biasanya daging sirloin atau daging sapi pilihan. Bumbu bulgogi adalah campuran kecap asin dan gula ditambah rempah lain bergantung pada resep dan daerah di korea. Bulgogi biasanya disantap menggunakan sambal Korea (ssamjang) dalam balutan sayuran hijau. Hampir semua restoran Korea menyajikan menu makanan korea bulgogi, daebak, mujigae, dan bulgogi brothers.
Bagi Anda Tenaga Kerja Indonesia di Korea Selatan (TKI) sudah biasa makan beef bulgogi ini ya kan? tapi belum tentu Anda bisa buatnya, karena Anda mungkin sangat sibuk kerja lemburan disana kejar setoran jadi sempatnya hanya baru sebatas membeli di rumah makan warung Mpok Mumun atau restoran korea disana. Bagi Anda yang belum pernah mencoba masak sendiri makanan korea ini di rumah boleh coba resep bulgogi halal ini karena memang tidak mengandung bahan-bahan haram seperti daging babi celeng, lemak babi maupun minyak babi dan bagi Anda yang telah pulang ke Indonesia karena telah habis kontrak sebagai obat kangen boleh Anda coba resep bulgogi spesial ini. Jadi sangat aman karena bikin sendiri jadi kita tahu bahan-bahan dan bumbu-bumbu khas yang digunakan. Berikut kumpulan rahasia aneka kreasi dan variasi olahan resepi beef bulgogi bowl ala Korea sajian sedap istimewa lengkap dengan cara bikin sendiri di rumah ala rumahan (Homemade) step by step anti gagal yang simple, mudah dan praktis untuk konsumsi sendiri maupun untuk jualan ide usaha bisnis restoran ala cafe resto cepat saji.
RESEP BEEF BULGOGI KIKKOMAN
BAHAN :
- 500 gram daging sapi iris tipis
- 1 bawang bombay iris kasar
- 5 batang daun bawang potong 5 cm
- 1 wortel iris panjang tipis
- 1/2 gelas soy sauce / merk kikkoman jangan merk abc kecap asin
- 4 sdm gula merah bubuk
- 2 bawang putih
- 3 cm jahe
- 1 buah pir atau apel fuji
- 1/2 sdt lada
- Campur bumbu rendaman pakai blender, haluskan.
- Siramkan di atas daging iris, wortel iris, daun bawang potong dan bawang bombay. Aduk pakai tangan sambil di remas sedikit. Masukkan dalam wadah tertutup dan simpan dalam kulkas minimal satu jam sampai meresap.
- Panaskan di atas kompor api besar wajan datar atau teflon datar, sampai benar-benar panas. Masukkan daging yang sudah di rendam bumbu tanpa sausnya agar tidak terlalu basah di atas wajan. Karena daging pasti akan mengeluarkan Minyak & jus dagingnya jika dimasak.
- Masak di bolak balik sampai daging tidak berair dan matang. Angkat.
- Sajikan.
RESEP BEEF BULGOGI SEDERHANA
Gambar Beef Bulgogi Korean Recipe 100% halal |
BAHAN :
- 1 batang sawi putih iris 4 bagian
- 2 batang pokcoy/pakcoy iris 4 bagian
- Bawang bombay, iris panjang
- Paprika, iris panjang
- 1 ruas jari jahe, iris panjang
- 3 Siung bawang putih, cincang
- 2 ons daging sapi has dalam, sirloin atau prime beef lainnya (sedikit lemak dan urat), iris
- Garam
- Gula
- Merica
- Minyak wijen
- Kecap asin merk apasaja yang penting asin
- Wijen
CARA MEMASAK BEEF BULGOGI SEDERHANA/SIMPLE :
- Campur irisan daging dengan bawang putih cincang, irisan jahe dan bawang bombay kira-kira 1 jam ( lebih bagus 1 hari) ditambah minyak wijen dan kecap asin.
- Goreng campuran daging tadi sampai lembut dan empuk, kemudian masukkan sayur pakcoy/pokcoy dan sawi putih, baru masukkan irisan paprika.
- Tumis sampai tercampur rata.
- Sajikan taburi dengan biji wijen tonton videonya di youtube dan share di socmed facebook dan google plus.