9 RESEP ANEKA ROTI MANIS ALA TAIWAN

Resep Roti-roti Manis Ala Taiwan Lembut dan Empuk Sederhana Spesial Asli Enak Begitu Ekonomis. Meski roti taiwanese bread terbaru ini tak jauh beda dengan resep roti kita yang murah meriah, tapi menarik juga untuk disimak dan disajikan di rumah Bunda yang baik hati dan rajin menabung, karena isi, model, dan tekniknya ada sesuatu yang berbeda dan kita selipkan juga roti jepang bogasari, polo dan ncc. Memang roti ala taiwan mirip dengan roti ala jepang. Kedua jenis macam-macam roti ini sedang booming dan sedang trend di Indonesia, Roti Taiwan adalah roti manis yang menitikberatkan pada bahan isi dan topping, namun sedikit lebih padat dengan penggunaan Water roux menghasilkan tekstur roti yang kopong kempus-kempus seperti roti taiwan dengan menggunakan mixer roti taiwan.

Foto Resep Roti-roti Manis Ala Taiwan Lembut dan Empuk Asli Enak Begitu Ekonomis
Gambar Roti-roti Manis Ala Taiwan Lembut dan Empuk

Pada awal tahun 2000an, BreadTalk hadir mempopulerkan tren roti Taiwan modern murah meriah. Kesuksesan BreadTalk membuat brand bakery dari Jepang dan Korea tertarik untuk membuka cabang di Indonesia. Salah satu kunci sukses roti Taiwan atau kue Taiwan di Indonesia selain harga terjangkau adalah memiliki pilihan rasa yang bervariasi, isi, topping, dan beraneka ragam bentuk yang unik dan lucu. Roti Taiwan lebih menekankan pada inovasi pada rasa dan filling roti, sementara roti Jepang lebih mengutamakan konsep healthy dengan presentasi produk yang lebih elegan, sedangkan roti korea belum memiliki konsep pasar yang jelas. Berikut kumpulan rahasia aneka kreasi dan variasi olahan resepi masakan dan makanan macam-macam roti taiwan lengkap beserta gambarnya dengan resep dasar adonan sweet dough atau boiled dough kalau resep roti manis mini ukuran kecil di Indonesia mungkin namanya roti unyil sajian sedap istimewa lengkap dengan cara bikin sendiri di rumah ala rumahan (Homemade) step by step anti gagal yang simple mudah dan praktis untuk konsumsi sendiri maupun untuk jualan usaha bisnis toko roti.





RESEP CRISP CHOCOLATE ROLL


BAHAN :
  • 400 gram tepung terigu protein tinggi
  • 100 gram tepung terigu protein rendah
  • 7 gram ragi instan
  • 15 gram susu bubuk
  • 75 gram telur
  • 6 gram garam
  • 50 gram susu cair
  • 150 ml air
  • 50 gram mentega

Baca Juga Artikel Menarik : Resep Roti Maryam

BAHAN ISI :
  • Selai coklat siap pakai
CARA MEMBUAT CRISP CHOCOLATE ROLL :
  1. Uleni semua bahan kecuali mentega sampai kalis. Tambahkan mentega uleni sampai elastis. Diamkan dalam freezer selama 2 jam.
  2. Giling tipis adonan lalu oles dengan selai coklat. Lipat ganda 1 kali, lalu giling panjang sampai tebalnya 1 cm.
  3. Potong selebar 2 cm. Timbang adonan seberat @ 60 gram gulung, lalu masukkan ke dalam cup alumunium foil atau cup kertas.
  4. Diamkan selama 45 menit, oles dengan susu evaporated, taburkan almon slice, Oven selama 20 menit dengan suhu 170 derajat Celsius.
  5. Sajikan untuk 20 buah.

RESEP SWEET DOUGH (RESEP DASAR)


BAHAN A :
  • 500 gram tepung terigu protein tinggi
  • 10 gram ragi instan
  • 200 ml susu
  • 90 gram air es
  • 90 gram telur

BAHAN B :
  • 400 gram tepung terigu protein tinggi
  • 100 gram tepung terigu protein rendah
  • 100 gram madu
  • 200 gram gula pasir
  • 10 gram garam
  • 150 gram es
  • 100 gram mentega
CARA MEMBUAT SWEET DOUGH RESEP DASAR :
  1. Aduk bahan A sampai kalis, diamkan selama 1 jam.
  2. Buat adonan, campur bahan A, tepung terigu, madu, dan gula sambil diuleni sampai rata, tambahkan air sambil terus diuleni hingga kalis.
  3. Tambahkan mentega dan garam, uleni hingga elastis. Diamkan adonan selama 1 jam, adonan sudah siap untuk digunakan.

RESEP TARO EGGYOLK BREAD


BAHAN :
  1. 1 resep adonan dasar Sweet Dough
BAHAN COVER :
  • 600 gram sweet dough
  • 300 gram tepung terigu protein tinggi
  • 200 gram mentega
BAHAN PURPLE COVER :
  • 600 gram tepung terigu protein sedang
  • 240 gram mentega putih
  • 2 sendok teh esen talas
BAHAN ISI :
  • 300 gram talas kukus dihaluskan
  • 1/2 sdt esen talas
  • 100 gram gula pasir
  • 100 ml air
  • 2 sdm minyak goreng
  • 10 kuning telur asin yang sudah dioven sampai matang
CARA MEMBUAT TARO EGGYOLK BREAD :
  1. Masak bahan isi kecuali telur asin sampai kalis lalu dinginkan. Timbang isi 40 gram.
  2. Cover : ambil adonan 600 gram adonan sweet dough campur dengan tepung terigu protein tinggi dan mentega. Aduk rata. Timbang @ 45 gram.
  3. Purple cover : Aduk jadi 1 lalu timbang @ 40 gram.
  4. Timbang adonan sweet dough seberat @ 60 gram. Bulatkan. Isi dengan talas, bentuk oval.
  5. Isikan adonan purple ke dalam adonan cover lalu tempelkan di atas roti talas hingga menyelimuti adonan.
  6. Letakkan di loyan ring oval lalu diamkan selama 45 menit. Oven dengan menutup ring oval dengan loyang agar kue rata.
  7. Sajikan untuk 23 buah.

RESEP CHILI TIGER SKIN BREAD


BAHAN :
  • 1.000 gram tepung terigu protein tinggi
  • 120 gram gula pasir
  • 10 gram garam
  • 25 gram cabai bubuk
  • 500 ml susu cair
  • 100 gram telur
  • 12 gram ragi instan
  • 100 gram mentega
  • 20 gram bawang bombay dicincang halus
  • 1 buah cabai merah, buang biji dicincang halus
BAHAN TOPPING :
  • 200 gram susu cair
  • 20 gram gula pasir
  • 10 gram garam
  • 50 gram minyak salad
  • 20 gram ragi instan
  • 250 gram tepung beras
  • 20 gram keju parmesan
CARA MEMBUAT CHILI TIGER SKIN BREAD :
  1. Aduk bahan topping diamkan selama 1 jam. Lalu tambahkan 120 ml air. Aduk rata.
  2. Uleni bahan roti kecuali bawang bombay dan cabai sampai elastis. Diamkan selama 30 menit.
  3. Kempiskan adonan lalu masukkan bawang bombay dan cabai merah.
  4. Timbang adonan @ 60 gram lalu bentuk oval. Oles dengan bahan topping. Diamkan 45 menit.
  5. Oven sampai matang dengan suhu 170 derajat Celsius selama 20 menit.
  6. Sajikan untuk 32 buah.

RESEP JAPAN LEMON ORANGE CHEESE


BAHAN :
  • 1 resep adoanan Sweet Dough
BAHAN TOPPING :
  • 3 butir telur
  • 20 gram SP
  • 20 gram tepung gula
  • 260 gram tepung terigu protein rendah
  • air lemon dari 1/2 buah lemon
BAHAN ISI :
  • 250 gram cream cheese
  • 125 gram mentega
  • 250 gram vla instan siap pakai yang sudah dikocok
CARA MEMBUAT JAPAN LEMON ORANGE CHEESE :
  1. Topping : kocok telur, tepung gula, dan SP sampai lembut. Masukkan campuran tepung terigu, dan air lemon. Aduk rata, sisihkan.
  2. Isi : Aduk rata semua bahan jadi satu.
  3. Timbang adonan sweet dough @ 50 gram lalu diamkan selama 10 menit.
  4. Isi adonan lalu bulatkan, diamkan selama 45 menit.
  5. Oles dengan susu evaporated lalu semprotkan bahan topping.
  6. Oven sampai matang dengan suhu 170 derajat Celsius selama 15 menit.
  7. Sajikan untuk 40 buah.

RESEP CUSTARD PUDING BREAD


BAHAN A :
  • 185 gram tepung terigu protein rendah
  • 125 ml susu cair
  • 5 gram ragi instan
BAHAN B :
  • 90 gram mentega
  • 110 gram gula pasir
  • 5 gram garam
  • 5 butir telur
  • 50 gram susu bubuk
  • 150 gram susu cair
  • 3 gram ragi instan
  • 575 gram tepung terigu protein tinggi
BAHAN ISI :
  • 100 gram tepung vla siap pakai
  • 300 ml air dingin
CARA MEMBUAT CUSTARD BREAD :
  1. Aduk bahan A sampai menggumpal, diamkan selama 30 menit.
  2. Aduk bahan A dan B sambil diuleni hingga elastis. Diamkan selama 1 jam.
  3. Ambil 250 gram adonan tambahkan 10 gram coklat bubuk, aduk rata.
  4. Isi adonan putih dengan adonan coklat. Bulatkan lalu giling panjang, lakukan lipatan single 2 kali.
  5. Giling lebar dan panjang setebal 1 cm.
  6. Potong adonan memanjang hingga seberat @ 60 gram. Gulung. Pipihkan. Cetak di dasar cetakan muffin yang dioles dengan margarin. Letakkan telungkup. Batasi dengan ring diameter 10 cm. Diamkan selama 45 menit.
  7. Tindih dengan loyang yang sudah diolesi margarin dan diberi pemberat. Oven dengan suhu 170 derajat Celsius selama 20 menit.
  8. Isi : kocok vla instan dengan air sampai kental.
  9. Sajikan roti dengan diisi custard dan stroberi untuk 23 buah.

RESEP LAYER REDBEAN BREAD


BAHAN :
  1. 1 Resep adonan sweet dough
BAHAN TOPPING :
  • 350 gram tepung terigu protein tinggi
  • 150 gram tepung terigu protein rendah
  • 60 gram gula pasir
  • 6 gram garam
  • 20 gram susu bubuk
  • 2 butir telur
  • 200 gram air
  • 7 gram ragi instan
  • 50 gram mentega
BAHAN ISI KACANG MERAH :
  • 400 gram kacang merah, direbus matang
  • 250 gram gula pasir
  • 2 lembar daun pandan
  • 200 ml santan kental
  • 1/2 sdt garam
CARA MEMBUAT LAYER REDBEAN BREAD :
  1. Isi : Masak semua bahan sampai kalis. Timbang adonan seberat @ 30 gram.
  2. Topping : Uleni bahan topping sampai 3/4 kalis. Diamkan dalam freezer 1 jam.
  3. Giling panjang adonan topping sampai 175 gram mentega. Letakkan di tengah adonan. Buat lipatan single lalu giling lagi. Lakukan lipatan ini sebanyak 3 kali. Dengan masing-masing lipatan diistirahatkan 15 menit dalam freezer.
  4. Giling panjang adonan topping setebal 1 cm. Lalu gulung dan padatkan. Simpan kembali dalam freezer Topping siap digunakan.
  5. Potong adonan sweet dough timbang @ 50 gram. Isi lalu bulatkan.
  6. Iris adonan topping setebal 2 cm. Pipihkan. Tutupi adonan roti dengan topping.
  7. Letakkan di atas loyang yang dibatasi ring berdiameter 10 cm. Diamkan 45 menit.
  8. Taburi wijen hitam. Oven dengan suhu 170 derajat Celcius selama 20 menit. Tutupi dengan loyang yang dioles margarin dan tindih dengan pemberat.
  9. Sajikan untuk 40 buah.

RESEP HOKAIDO


BAHAN ADONAN HOKAIDO :
  • 400 gram tepung terigu protein tinggi
  • 100 gram tepung terigu protein rendah
  • 75 gram gula pasir
  • 150 gram susu cair
  • 140 gram air es
  • 50 gram putih telur
  • 100 gram mentega
  • 7 1/2 gram ragi instan
  • 200 gram roti tawar siap pakai
BAHAN COVER :
  • 60 gram tepung gula
  • 2,5 gram baking powder
  • 20 gram susu cair
  • 35 gram shortening
  • 45 gram maltos sirup
  • 125 gram putih telur
  • 25 gram susu cair
  • 100 gram tepung kunci
  • 200 gram tepung terigu protein sedang
BAHAN ISI :
  • 150 gram mentega
  • 25 gram maltos sirup
  • 50 gram tepung gula
  • 75 gram krim kental
  • 25 gram susu kental manis
  • 75 gram susu cair
  • 200 gram susu bubuk
CARA MEMBUAT HOKAIDO :
  1. Hokaido : Campur semua bahan kecuali mentega uleni sampai kalis. Tambahkan mentega. Uleni sampai elastis. Diamkan selama 1 jam.
  2. Cover : uleni bahan cover sampai kalis, sisihkan.
  3. Isi : aduk semua bahan isi sampai rata, sisihkan.
  4. Timbang adonan @ 50 gram lalu isi dan bulatkan. Diamkan selama 10 menit di freezer.
  5. Timbang bahan cover. Letakkan di loyang yang dibatasi ring berdiameter 8 cm.
  6. Diamkan selama 45 menit, lalu oven selama 15 menit suhu 170 derajat celcius.
  7. Sajikan untuk 20 buah.

RESEP JAPAN SWEET POTATOES MOCI BREAD


BAHAN :
  • 1 resep adonan Sweet Dough
BAHAN COVER :
  • 30 gram tepung maizena
  • 75 gram tepung terigu protein tinggi
  • 75 gram tepung terigu protein rendah
  • 250 gram telur
  • 250 ml susu
  • 75 gram gula pasir
  • 50 gram mentega
  • 1/2 sdt wijen hitam
BAHAN ISI :
  • 400 gram ubi merah kukus, dihaluskan
  • moci atau mochi mochi siap pakai (instan)
CARA MEMBUAT JAPAN SWEET POTATOES BREAD :
  1. Aduk bahan cover kecuali wijen lalu saring.
  2. Tambahkan wijen hitam. Buat dadar tipis diameter 24cm jangan sampai kering, sisihkan.
  3. Timbang adonan sweet dough @ 50 gram.
  4. Balut moci dengan ubi kukus lalu isikan ke dalam adonan. Diamkan selama 45 menit.
  5. Oles dengan susu evaporated, lalu oven dengan suhu 170 derajat celsius selama 15 menit.
  6. Sajikan dengan ditutup dengan bahan cover untuk 40 buah.

9 RESEP ANEKA ROTI MANIS ALA TAIWAN