CARA MEMBUAT STEAK KAMBING

Resep Steak Kambing Rumahan Sederhana Spesial Empuk Asli Enak. Biasanya steak atau bistik berbahan dasar daging sapi tapi sekarang steak telah banyak dimodifikasi dengan bahan daging lain dan bahan bukan daging atau non daging kalau boleh ambil contoh ada steak ayam, steak tempe, steak ikan, steak tahu, steak domba, dll. Nah, khusus pada resep ini bahan dasarnya kita ganti dengan daging kambing maka jadilah resep steak daging kambing sajian sedap yang super lezat apalagi ditambah kecap Bango. Wuih mantap banget.

Foto Resep Steak Kambing Rumahan Sederhana Spesial Empuk Asli Enak
Gambar Steak Kambing Rumahan

Ini baru namanya hidangan masakan fusion sejati. Bistik, yang berasal dari kata bahasa Belanda "Biefstuk" artinya potongan daging sapi / stik / steak sapi. Resep ini awalnya dibawa oleh para wanita Belanda yang datang tinggal di Nusantara di masa lalu, yang lambat laun diadopsi oleh orang Indonesia dan menjadi salah satu resep fusion andalan kita. Resep Bistik Kambing (Goat Steak) ini unik dan menarik, karena merupakan Bistik ala Belanda yang bahan utamanya diganti daging kambing muda, dengan citarasa manis gurih yang dijamin akan membuat seluruh keluarga ketagihan. Berikut kumpulan rahasia aneka kreasi dan variasi olahan resepi steak daging kambing bakar/panggang sajian sedap istimewa lembut dan empuk lengkap dengan cara bikin sendiri di rumah ala rumahan (Homemade). step by step anti gagal yang simple, mudah dan praktis untuk konsumsi sendiri maupun untuk jualan ide usaha bisnis rumah makan, restoran ala cafe resto siap saji atau buat warung steak serba daging kambing.

RESEP STEAK KAMBING


BAHAN :
  • 350 gram daging kambing has, potong agak tipis
  • 2 buah tomat, masing-masing dibelah 4
  • 2 buah kentang, kupas, potong serong agak memanjang
  • 5 sdm Kecap Manis Bango
  • 1/4 sdt lada putih bubuk
  • 1/4 sdt pala
  • 1/2 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 3 siung bawang putih, diiris tipis-tipis
  • 4 butir bawang merah, diiris tipis-tipis
  • 500 ml air
  • 2 sdm margarin atau mentega
  • Daun selada secukupnya untuk penyajian
CARA MEMASAK STEAK DAGING KAMBING :
  1. Panaskan margarin atau mentega, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum dan menguning, lalu masukkan daging kambing, masak hingga berubah warna.
  2. Masukkan tomat dan semua bumbu, lalu tambahkan air, kentang dan Kecap Manis Bango.
  3. Masak dengan api sedang hingga daging kambing lunak dan empuk.
  4. Sajikan dengan daun selada untuk 4 porsi.

CARA MEMBUAT STEAK KAMBING